Tips Mengemas Backpack Untuk Traveler
Ditulis pada: Februari 06, 2020
Tips Mengemas Backpack Untuk Traveler - Selain tentunya untuk menghemat dana perjalanan, ternyata dengan backpacking juga bisa berarti untuk menghemat waktu. Jangan pernah terpikir untuk membawa koper besar pada saat kita melakukan backpacking, karena hal itu hanya akan merepotkan pada diri sendiri dan juga pada tamu hostel lainnya.
Mengemas barang-barang yang dibawa pada saat backpacking adalah menjadi suatu hal yang sulit, apabila diri kita memiliki asumsi bahwa kalau seluruh barang-barang harus kita bawa agar backpacking kita menjadi terasa lebih nyaman.
Berikut di bawah ini adalah sejumlah benda atau barang yang wajib untuk dikemas ketika backpacking:
- Baju
Sebaiknya bawalah pakaian-pakaian yang pasti dipakai, bukan pakaian yang kemungkinan akan dipakai. Pada saat melakukan backpacking, bawalah pakaian-pakaian yang nyaman dipakai, bisa dikombinasikan dengan yang lain, pakaiannya tidak perlu disetrika, dan juga mendukung pada suhu destinasi yang akan dituju. - Tas perlengkapan mandi
Kamar mandi di hotel-hotel biasanya tidak menyediakan tempat gantungan di tembok. Maka sebaiknya bawalah tas perlengkapan untuk mandi yang anti air, dengan memiliki gantungan, dan juga memiliki kantung banyak. Bawa juga perlengkapan mandi dengan ukuran yang mini sehingga nantinya tidak membuat tas menjadi penuh. - Alas kaki
Sama halnya seperti pada pakaian, sebaiknya bawa alas kaki yang pasti dipakai, bukan alas kaki yang kemungkinan akan dipakai. - Perlengkapan makan
Sebaiknya bawalah juga sendok dan garpu stainless-steel, dan juga botol untuk air minum untuk nantinya memudahkan untuk urusan makan dan minum selama backpacking. - Lampu kepala
Jika kita punya kebiasaan dalam membaca buku sebelum tidur, maka sebaiknya kita membawa lampu kepala untuk penerangan pada saat berada di kasur di dalam kamar hotel agar tidak mengganggu tamu hotel yag lain. - Soket listrik, powerbank, dan soket universal
Sebaiknya jangan lupa juga untuk selalu membawa ketiga benda tersebut untuk berjaga-jaga jika ternyata hotel tidak menyediakannya. - Tas tambahan
Bawalah juga tas tambahan seperti ransel atau tote bag yang nantinya mungkin bisa kita gunakan untuk tempat menampung pakaian yang basah atau mungkin untuk tempat oleh-oleh di saat pulang backpacking. - Jangan bawa benda berharga
Disarankan untuk tidak mengenakan perhiasan berharga di saat backpacking, atau membawa alat-alat elektronik yang mahal karena hal tersebut bisa saja berpotensi kehilangan atau bisa mengundang orang-orang jahat. - Dana tambahan
Dana tambahan ini bakal berguna pada saat kita menemui keadaan yang mendadak, seperti untuk membeli baju baru, membeli obat-obatan, atau juga ketika hendak mencuci seluruh baju yang kotor di laundry.